Rapat Perdana Praktek Kerja Industri (Prakerind) SMKN 1 Labuan Bajo Tahun Pelajaran 2020-2021

Rapat Perdana Praktek Kerja Industri (Prakerind) SMKN 1 Labuan Bajo Tahun Pelajaran 2020-2021

Hari Sabtu, Tertanggal 13 Maret 2021 Menjadi Hari dan Tanggal Rapat Perdana Praktek Kerja industri (Prakerind), Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Labuan Bajo yang Bertempat di Kantin Boga dan dimulai Tepat Jam 10.00 Wita.

Hadir dalam Rapat ini antaralain : Ketua Program Keahlian Pariwisata, Ketua Program Keahlian Akuntansi Tanpa Ketua Program Keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi. Selain itu Hadir Pula Ketua Jurusan Akomodasi Perhotelan, Jasa Boga, Usaha Perjalanan Wisata, Rekayasa Perangkat Lunak, Teknik Komputer Jaringan dan Akuntansi Beserta Anggota Masing-Masing Jurusan, Serta Tidak Luput Pula Perwakilan dari Anggota Bendahara BOS dan Panitia Prakerind itu Sendiri.

Adapun Agenda yang akan dibahas diantaranya :

  1. Permintaan Pimpinan untuk Praktek Kerja Industri (Prakerind) Tertanggal 01 April 2021
  2. Apakah Praktek Program Pariwisata & Non Pariwisata dilaksanakan Bersamaan, atau Berbeda Waktu ?
  3. Bagaimana Teknik Pelaksanaan Prakerind di Masa Pandemi ?
  4. Perolehan Sertifikat Peserta Prakerind Yang akan Melaksanakan Kegiatan, Jika Prakerind dilaksanakan di Sekolah, dikarenakan Banyaknya DUDI yang Belum Siap Menerima Siswa dan Sertifikat Peserta Prakerind Yang Telah Melakukan Kegiatan Tahun Pelajaran 2019-2020 dan Terhambat Akibat Mewabahnya Covid-19.
  5. Dan Lain-Lain yang Kemungkinan akan Muncul Pada Saat Diskusi Nanti.

Dan Hasil dari Rapat Perdana Tersebut, Antaralain :

  1. Kegiatan Praktek Kerja Industri (Prakerind) Paling Cepat dilaksanakan Pada Tanggal 01 Mei 2021, Mengingat Bapak/Ibu Ketua Jurusan Masih Mempersiapkan Kegiatan Ujian Kompetensi Keahlian Pada awal April 2021 dan Baru Bisa Memersiapkan Kegiatan Prakerind Pada Pertengahan April 2021.
  2. Kegiatan Praktek Kerja Industri (Prakerind) Kemungkinan akan dilaksanakan di Sekolah untuk Program Keahlian Pariwisata dan Tidak Menutup Kemungkinan untuk Program Keahlian Non Pariwisata Juga. Namun, Jika Ada Pelaku DUDI yang Menginginkan Siswa/Siswa untuk Praktek di Tempatnya, Sekolah Harus Mengizinkan untuk Siswa/Siswi Tersebut Melaksanakan Prakerind di DUDI.
  3. Kegiatan Praktek Kerja Industri (Prakerind) yang dilaksanakan Sekolah, Harus Bekerja Sama dengan Organisasi Kepariwisataan Seperti HPI, PHRI, Instansi Terkait Yang Sesuai Jurusan Seperti Kantor Infokom dan Telkom, yang Berfungsi Sebagai Pemateri, Pembimbing, Penilai Serta Pemberi Keabsahan Pada Sertifikat Prakerind Nantinya, Sesuai dengan Teknik Pelaksanaan Prakerind Menurut Jurusan Masing-Masing.
  4. Kegiatan Praktek Kerja Industri (Prakerind) dilaksanakan Sesuai dengan Petunjuk Teknis yang dibuat oleh Masing-Masing Jurusan dengan Tidak Melupakan Standart Protokol Kesehatan Covid-19.

Catatan Tambahan, untuk Semua Jurusan Siap Melaksanakan Prakerind di Sekolah, Kecuali Teknik Komputer Jaringan (TKJ) yang Terkendala dengan Kurangnya Alat MIKROTIK Sebagai Alat Bantu Praktek, Sangat diharapkan dari Pihak Sekolah untuk Bisa Memenuhi Kebutuhan Mikrotik demi Lancarnya Kegiatan Prakerind di Sekolah.

TERIMA KASIH

Di Penghujung Tulisan ini, Saya Pribadi atas Nama Ketua Panitia Praktek Kerja Industri (Prakerind) SMKN 1 Labuan Bajo Beserta Anggota Panitia dan Bapak/Ibu Guru dari Masing-Masing Program Keahlian Mengucapkan Terima Kasih Kepada Bapak Paus Johanes Event Lerry Lay, S.Sos yang Telah Mendedikasikan Tenaga, Pikiran, Waktu, dan Lain-Lain untuk Kelancaran Kegiatan Prakerind Tahun Pelajaran 2019-2020, Saya Hanya Bisa Memberi Satu Kalimat “Selamat Bertugas di Tempat Yang Baru”, Semoga ditempat Kerja Baru Bisa Memberi Pelajaran Baru dan Harapan Baru. Serta Satu Tambahan Kalimat Lagi Yang akan Saya Ucapkan Nantinya Yaitu “Selamat Menempuh Hidup Baru”.

Mulai Obrolan
Butuh Bantuan ? Ngobrol di WhatsApp...
Ramli Hamdani
Ada yang BISA Saya Bantu ???